Diposkan pada lyfe, marriagelife

Beli Kulkas Baru : LG GN B185 SQBB

Akhirnya setelah menunda-nunda selama 1 tahun, kulkas baru dibeli juga. Hehehe.

Kulkas lama saya sebenarnya baik-baik saja selain dari tutup freezernya yang rusak karena patah. Kulkasnya saya beli tahun 2011 dan baik-baik saja sampai apartemen disewakan ke orang yang menyebalkan. Huft, bayarnya nunggak, eh merusak barang pula.. 😦

Mungkin dia gak tahu jenis kulkas 1 pintu memiliki semi-auto defrost system. Jadi harus ditekan dulu tombolnya baru bisa defrost. Nah, mungkin bunga es di freezer sudah menumpuk sehingga pintunya lengket. Mungkin doi buka paksa, jadi tuasnya patah deh. Sungguh kukesal. Padahal dengan penyewa sebelum-sebelumnya aman saja. Kzl.

Berawal dari tutup freezer yang sudah rusak itulah jadi saya serba salah. Terutama karena sekarang saya selalu beli daging. Kalau suhu kulkas dibuat nomor 1, freezer bekunya lama dan makanan di kulkas cepat basi karena basah. Kalau dibuat nomor 2 atau 3, freezer cepat beku, makanan di luar freezer pun ikutan beku. Huhu. Saya tak tahu di mana beli tutup freezer dan memang malas cari tahu di mana belinya. Mau kulkas baru saja, 2 pintu. Biar bisa terpisah makanan segar dan makanan beku.

Beberapa kali saya ke hypermarket di Kokas dan browsing di marketplace. Galau. Rata-rata kulkas 2 pintu itu tinggi besar sedangkan apartemen kecil pendek pula. Selain itu di atas kulkas ada ambalan, sehingga membatasi tinggi kulkas. Tadinya mau menyerah, kembali ke kulkas 1 pintu saja. Tapi semua kulkas 1 pintu ini ya semi-auto untuk mencairkan bunga esnya.

Saya rajin deh ke Kokas lihat kulkas. Ada merk Sharp yang saya suka dan kalau dihitung tingginya masih cukup. Tapi rupanya mbak SPG-nya bilang, mending LG saja Bu. Lebih hemat wattnya, lebih lega, tingginya pas dan garansi 10 tahun. Wah ini, garansinya 10 tahun! Yang Sharp garansinya 5 tahun saja. Harga mirip kalau di marketplace. Wow, mulai browsing-browsing lagi deh.

Setelah yakin dengan LG, saya carilah di marketplace, harga total paling murah. Ingat ada ongkos kirim dan kulkas itu berat! Hypermarket di Kokas saja ada biaya 50rb. Kalau di marketplace, ada seller yang murah tapi minta tambahan ongkir 100rb, ada yang gratis tapi harga lebih mahal. Tapi di Blibli, ada yang harganya sama dengan di marketplace lain, plus gratis ongkir, disediakan oleh Blibli pula. Oh, sama diskon 150rb karena payday sale. Bhaique. Total yang saya keluarkan cuma Rp2.834.800. Huahahaha. Silakan bandingkan harga ya gaes. *bangga*

Seizin suami, dibelilah kulkas LG GN B185 SQBB ini. Masalah utama adalah pengiriman. Maklum, kami tinggal di apartemen. Untuk keluar masuk barang harus urus izinnya dan waktunya pun terbatas. Huft. Pengiriman pertama gagal karena di hari kerja dan saya belum urus izin masuknya. Ya sudah akhirnya dijadwal ulang ke hari Sabtu. Eh, sampainya malam, Untung kalau Sabtu sepi dan satpamnya baik. Jadi dibolehin naik deh kulkasnya. Pfiuh, hampir saja gagal lagi..

Sekarang lanjut ke reviunya ya.

Karena datang sudah malam dan harus didiamkan dulu minimal 4 jam, ya sudah, si kulkas dibiarkan sampai pagi deh. Jangan lupa ya memastikan si kulkas seimbang tingginya. Ada yang harus diputar di kaki kulkas sebelah kiri depan untuk menyeimbangkan si kulkasnya. Pagi bangun tidur saya hidupkan kulkasnya. Dua jam kemudian baru saya masukkan bahan makanan. Dingiiin… Hihihi, super norak.

Freezer dan bagian bawah dingin. Lampu hanya ada di bagian bawah, LED. Terang dan enak untuk melihat. Sejauh ini tidak ada masalah dan saya suka. Warnanya juga elegan. Cocoklah untuk apartmen kecil. Rasanya jadi tidak sabar untuk belanja bulanan. Lalala.

Demikianlah selesai pencarian saya terhadap kulkas dua pintu yang muat di apartemen kecil. Semoga ini bertahan paling tidak 10 tahun ya, sesuai garansi. Hihihi.

xoxo,
S.

Penulis:

Sebenarnya ini blog pribadi karena yang tulis Sendy semua. Tapi kayaknya ga enak kalau nama suami ditinggalin. Anaknya cinta suami banget. :D

Tinggalkan komentar